Blogger templates

Home » , » Diet Diabetes Mellitus dengan pola 3J

Diet Diabetes Mellitus dengan pola 3J

Written By Unknown on Kamis, 26 Juli 2012 | 14.41

Berikut ini cara Diet Diabetes mellitu dangan pola 3J ... sesuai dengan anjuran dari dr. Andry Hartono, D.A dari RS Panti Rapih Yogyakarta.
  • Jumlah Kalori
  • Jadwal Makan
  • Jenis makanan
Jumlah kalori :
Bagi penderita Diabetes Mellitus yang tidak mempunyai masalah dengan berat badan, tentu akan lebih mudah menghitung jumlah kalori sehari - hari, caranya dengan menghitung Berat badan di kalikan 30. Misalnya, berat badan 50kg, maka kebutuhan kalorinya 50x30 yaitu 1500 kalori. Kalau yang bersangkutan melakukan kegiatan Olah Raga, maka kebutuhan kalorinya saat Olah Raga di tambah sekitar 300 kalori, jadi sekitar 1800 kalori.

Jadwal makan
Untuk penderita Diabetes mellitus, jadwal makan harus teratur dan lebih sering, dan dalam porsi sedang. Hal ini bertujuan supaya jumlah kalori terus merata dalam 1 hari, sehingga beban kerja tubuh tidak berat, dan produksi kelenjar pankreas tidak berat. Selain jadwal makan Pagi, Siang dan Malam, di anjurkan ditambahkan dengan snack diantara jam - jam makan tadi, dengan selang waktu sekitar 3 jam-an.

Jenis Makanan
Pemilihan jenis makanan mutlak di lakukan oleh penderita diabetes mellitus, terutama untuk membatasi makanan - makanan yang berkalori tinggi, seperti Nasi, daging berlemak, jerohan, kuning telor. Juga makanan yg berlemak tinggi seperti Es krim, Ham, Sosis, Cake, Coklat, Dendeng, dan goreng - gorengan. Sayuran dengan warna hijau gelap dan jingga seperti : wortel, buncis, bayam, dan caisim, bsa di konsumsi dalam jumlah yg lebih banyak. Tapi harus diingat kebanyakan makan sayuran hijau dan protein tinggi bisa menyebabkan kerja ginjal lebih berat.
Share this article :

0 comments:

Posting Komentar

Pengikut

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. Penyembuhan Diabetes Secara Alami - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger